Dia menegaskan aksinya itu hanyalah bagian dari budaya Banten bernama debus. Dia sendiri memang warga Banten. Tapi dia mengaku, saat aksi itu dilakukan, dirinya memang tidak sadarkan diri.
“Pada saat melakukan aksi memakan kucing kondisi sudah diluar kesadaran, menggunakan ilmu kebatinan yang tanpa sepengetahuan orang awam. Untuk aksi memakan kucing ini jangan sekali-kali dilakukan atau diperagakan tanpa ada orang ahli, aksi ini hanya cukup sekali saja,” katanya.
Sebelumnya diberitakan, sebuah video menunjukkan Abah Grandong tengah memakan kucing hidup-hidup viral di media sosial. Dalam video itu, Abah Grandong tampak memakai kemeja cokelat. Ia mengunyah binatang berbulu itu di jalan raya Jiung, kawasan Kemayoran, Jakarta Pusat. (epr/viv)
Baca Juga:
Viral Pria di Kemayoran Makan Kucing Hidup-Hidup
Wanita ini Dihujat Karena Dikira Jualan Kucing Panggang, Ternyata ini yang Dijual