Metro  

Virus Corona Masuk, Pemprov DKI Jangan Gengsi Batalkan Formula E

kabarin.co – Fraksi Partai Solidaritas Indonesia (PSI) di Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) DKI meminta Pemprov DKI untuk tak segan membatalkan perhelatan Formula E di Jakarta terkait virus corona yang sudah masuk Indonesia.

Menurut Anggota Fraksi PSI DPRD DKI Anggara Wicitra, Formula E seharusnya termasuk acara yang izin pelaksanaannya dipertimbangkan lantaran dikhawatirkan menjadi sumber penyebaran virus Corona jalur terbaru SARS Cov-2 itu. Apalagi tren penularan Corona di luar China kini disebutkan WHO makin meningkat.

Baca Juga :  Polisi Sampang Tangkap Siswa yang Aniaya Guru Hingga Tewas

Virus Corona Masuk, Pemprov DKI Jangan Gengsi Batalkan Formula E

“Pemprov DKI Jakarta tidak perlu gengsi atau pun malu membatalkan Formula E,” ujar Ara, sapaan Anggara, dalam keterangan yang dikutip pada Kamis, 5 Maret 2020.

Ara menyampaikan, Pemprov DKI telah mengambil kebijakan menyetop sementara penerbitan izin acara-acara massa di Jakarta. Formula E, sekali pun acara itu di langsung gawangan Anies maka seharusnya turut menjadi acara yang tidak dikeluarkan dahulu izinnya.