Kabarin.co, Solok– Peristiwa mengenaskan mengguncang Kabupaten Solok, Sumatera Barat (Sumbar). Tepatnya di Jorong Padang Laweh, Nagari Alahan Panjang, Kecamatan Lembah Gumanti.
Seorang pria (49 tahun) diketahui telah membunuh ibu kandungnya sendiri dengan menggunakan cangkul. Peristiwa nahas itu terjadi pada Sabtu, (13/11) sekira pukul 03.00 WIB dini hari.
Informasi dihimpun Kabarin.co, korban pembunuhan bernama Mardiah (71 tahun), oleh anaknya sendiri bernama Sudirman (49 tahun). Perbuatan keji itu terjadi di rumah korban saat korban sedang tidur.
Peristiwa itu diketahui setelah adanya laporan dari pelaku kepada ke Polsek Lembah Gumanti, yang tertuang dalam nomor laporan: LT/05/XI/2021 SPKT Polsek Lembah Gumanti, hari Sabtu tanggal 13 November 2021.
Atas laporan itu, pihak kepolisian langsung melakukan penyelidikan ke lokasi kejadian. Pelaku akhirnya diamankan pihak keluarga, dan langsung diserahkan ke pihak Polisi setempat untuk pemeriksaan lebih lanjut.
Kasat Reskrim Polres Solok, Iptu Rifki Yudha Ersanda membenarkan kejadian itu. Diceritakan, kejadian berawal ketika pelaku sedang duduk di atas kursi ruang tamu. Tiba-tiba timbul niat pelaku membunuh orang tuanya.
“Kemudian, pelaku mengambil cangkul dari dapur, dan langsung memukul punggung cangkul ke arah kepala korban,” sebutnya.
Pelaku mencangkul kepala korban diketahui lebih dari satu kali. Pada waktu korban tidur di atas kasur dalam posisi miring ke kiri. Akibatnya, kepala belakang sebelah kanan korban mengalami luka robek.
Usai melakukan aksinya, pelaku hanya duduk menunggu hari pagi. Kemudian sekira pukul 06.00 WIB, pelaku akhirnya memberitahukan kepada adik kandungnya, bahwa dia telah membunuh ibu mereka.
Keterangan itu disampaikan saksi dari pihak keluarga pelaku, Yulmisral dan Nursil Sukma Wati kepada kepolisian. Disebutkan bahwa pelaku mengalami keterbelakangan mental.
Kepolisian setempat akan memeriksa kejiwaan pelaku untuk mendalami motif pembununan itu. “Pelaku diduga mengalami stres, sehingga membunuh ibunya,” terang Yudha. (*)