Metro  

Kompor Meledak, Satu Rumah dan Dua Warung Terbakar di Tanahdatar

Kabarin.co, Tanahdatar-Kebakaran hebat terjadi di Jorong Turawan, Nagari III Koto, Kecamatan Rambatan, Selasa (7/12/2021) sekitar pukul 11.45. Dua warung dan satu unit rumah ludes Beruntung tidak ada korban jiwa dalam kejadian, erugian materi ditaksir mencapai Rp 700 juta lebih.

Petugas pemadam baru dapat memadamkan api satu setengah jam.

Kebakaran dipicu oleh ledakan kompor minyak tanah di warung milik Syafrizal, 57, alias Pak E. Saat itu pemilik warung tengah melayani pembeli yang tengah belanja. Namun,  tiba-tiba pembeli melihat api sudah membesar dari bagian dapur.

Baca Juga :  Kini Bayar Pajak Bisa di Lokasi Razia, Ini Penjelasan Gubernur Sumbar

Api dengan cepat meluas dan semakin membesarmelahap bangunan warung berukuran 3, 5×6 meter itu.

Api kemudian menjalar ke bangunan warung sebelahnya yang diketahui milik Jusmarni, 68,  yang berukuran 3×5 meter. Diketahui kedua pemilik masih bersaudara.

Kasi Keselamatan Kebakaran Dinas Satpol PP dan Damkar Tanahdatar Fauzi Arifin mengatakan, api berasal dari kompor minyak tanah.

Baca Juga :  Sungai Batang Hari Meluap, 540 KK di Dharmasraya Terendam Banjir

Oleh karena itu, ia mengimbau  masyarakat agar lebih waspada jika menggunakan kompor, terutama saat memasak.