Metro  

Diduga Memukul Personel Brimob, 10 Pemuda Diamankan Polisi Termasuk Mantan Kiper Semen Padang FC

Ia menambahkan, Briptu Fauzi Rizki Saputra kemudian sempat melakukan teguran sebanyak dua kali. Namun diduga tidak dihiraukan sehingga terjadi cekcok mulut dan berujung pada aksi pemukulan.

“Yang melakukan pemukulan rombongan pemain bola,,” sebut Dedy.

Karena aksi pemukulan itu Briptu Fauzi Rizki Saputra mengalami sakit pada mata kiri, luka lebam pada pipi kiri, gigi depan patah, dan kepala sakit. Penganiayaan itu tidak menggunakan benda keras hanya menggunakan tangan.

Baca Juga :  Ahok Gubernur Psikopat, Jakarta Provinsi Chaos

Pada malam itu juga, Briptu Fauzi Rizki Saputra lalu melaporkan kejadian ke SPKT Polresta Padang dengan LP/B/297/V/2022/SPKT/Polresta Padang/Polda Sumbar.

Pihaknya masih mendalami kasus ini. Hingga Senin (9/5) pelaku yang diduga terlibat masih diperiksa.

Dari pemeriksaan sementara dua orang telah mengaku dan ditetapkan sebagai tersangka. Sedangkan untuk beberapa orang lainnya termasuk JEP masih berstatus saksi.

Baca Juga :  PKS Akan Tolak Laporan Pansus Angket KPK di Rapat Paripurna

Sementara itu, JEP kepada wartawan saat mengatakan dirinya tidak terlibat dalam aksi pemukulan tersebut. Ia menyebut hanya melerai.