Metro  

Kejari Padang Gelar Pisah Sambut dengan Pemko Padang

Foto bersama Mantan Kajari Padanf, M. fatria dengan wartawan saat pemberian kenang-kenangan di acara pisah sambut

Padang, kabarin.co – Kejaksaan Negeri (Kejari) menggelar kegiatan pisah sambut dan pengantar tugas Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari) Padang bersama Pemerintah Kota (Pemko) Padang di Hotel Truntum, Sabtu (8/6/2024) malam.

Kegiatan ini dilakukan menyusul pergantian jabatan Kajari Padang bersamaan dengan lima Kajari Kabupaten/Kota lainnya di wilayah Kejaksaan Tinggi (Kejati) Provinsi Sumatra Barat (Sumbar), Senin (3/6) lalu.

banner 728x90

Jabatan Kajari Padang yang sebelumnya ditempati M. Fatria, SH, MH kini digantikan oleh Dr. Aliansyah, SH, MH yang sebelumnya menjabat Asisten Intelijen Kejati Lampung.

Sedangkan M. Fatria selanjutnya menjabat sebagai Kepala Sub Direktorat Pertahanan dan Keamanan (Kasubdit Hankam) Direktorat Ideologi, Politik, Pertahanan, dan Keamanan Jaksa Agung Muda Bidang Intelijen Kejaksaan Agung (Kejagung) RI.

M.Fatria menyampaikan terima kasih kepada jajaran Kejari Padang, Pemko Padang dan unsur forkopimda Kota Padang yang telah bersinergi dengan baik selama dirinya menjabat Kajari Padang.

“Terima kasih, Kota Padang selalu dihati saya. Semoga jalinan silaturahmi diantara kita terus terjalin walau saya sudah di tempat yang baru,” ucapnya.

Sementara itu, Aliansyah menyampaikan terima kasih atas penyambutan yang diberikan kepadanya dan keluarga.

“Kita siap untuk berkoordinasi dan mendukung kegiatan pemerintah daerah seperti sebelumnya,” pungkasnya.

Pejabat (Pj) Wali Kota Padang Andree Algamar menyampaikan apresiasi dan selamat bertugas ke tempat yang baru bagi M. Fatria.

Selama M.Fatria menjabat sebagai Kajari Padang, kantor Kejaksaan Negeri Padang telah banyak membawa perubahan. Kejaksaan Negeri Padang juga ikut membantu Pemko Padang seperti pasar murah, dan sosial lainnya.

Dalam kegiatan tersebut, wartawan yang berposko di Kejaksaan Negeri Padang, juga ikut hadir.

Turut hadir unsur forkopimda Kota Padang, Pj Sekda Kota Padang Yosefriawan, Pj Ketua TP-PKK Kota Padang, Vanny Andree Algamar bersama Plh Ketua DWP Kota Padang Netti Yosefriwan. Selain itu juga terlihat para Asisten bersama seluruh pimpinan OPD dan Camat se-Kota Padang serta sejumlah pimpinan BUMN/BUMD di Kota Padang.

(*)

banner 728x90