Metro  

Polda Sumbar GO Bulanan TW II T.A 2024, Ini Penekanan Kapolda Sumbar

Polda Sumbar melaksanakan Gelar Operasional (GO) bulanan TW II T.A 2024 pada Rabu (17/7/2024) di Ballroom hotel Pangeran Beach Padang.

Tema ini mengandung arti bahwa kita harus selalu siap dalam menghadapi dinamika yang terjadi didalam masyarakat, yaitu kesiapan menghadapi gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat yang bertepatan dengan Pilkada serentak tahun 2024-2025 serta antisipasi bencana di wilayah hukum Polda Sumatera Barat.

“Kesiapan harus kita lakukan melalui langkah- langkah manajemen mulai dari mulai perencanaan, pengorganisasian, pelaksanaan dan pengendalian,” ujarnya.

Baca Juga :  Zero Tawuran dan Balap Liar,  Kapolda Sumbar pimpin kembali Patroli Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan (KRYD) di Kota Padang 

Jenderal bintang dua tersebut juga menyampaikan, dalam pelaksanaan Pilkada serentak tahun 2024-2025 ini ada beberapa kerawanan, yaitu adanya residu konflik sosial yang mungkin belum terselesaikan dengan baik yang dapat mendorong kelompok intoleransi melakukan aksi untuk memunculkan lagi isu-isu konflik sosial yang pernah terjadi, kemudian adanya bencana alam dan cuaca ekstrem.

Baca Juga :  Ternyata Migor di Sumbar Surplus. Ini Penyebab Harganya Mahal

“Peningkatan kegiatan masyarakat yang diikuti dengan peningkatan volume kendaraan maupun jumlah masyarakat yang melakukan aktifitas berdampak pada kemacetan maupun kecelakaan lalu lintas,” ujarnya.