Metro  

Verry Mulyadi: DPRD dan Kejati Sumbar Komit Membangun Sumbar ke Depan lebih Baik

DPRD Sumbar
Kajati Sumbar Yuni Daru Winarsih bersama jajaran saat mendatangi kantor DPRD Sumbar, Kamis (11/9/2024). (Foto: Humas DPRD)

Padang, kabarin.co – Kejaksaan Tinggi (Kejati) Sumatera Barat dan DPRD Sumbar berkomitmen terus memperkuat kolaborasi. Hal itu ditandai dengan kunjungan jajaran Kejati Sumbar ke DPRD Sumbar, Kamis (13/9/2024).

Anggota DPRD Sumbar Verry Mulyadi mendampingi Ketua DPRD sementara Irsyad Syafar bersama sejumlah anggota DPRD lainnya sangat menyambut baik kunjungan kunjungan yang dipimpin Kajati Sumbar Yuni Daru Winarsih.

Baca Juga :  Dugaan Korupsi Disdik Sumbar Jaksa Meneliti Berkas 

Verry Mulyadi mengatakan, bahwa DPRD Sumbar sepakat bersama-sama Kejati untuk membangun Sumbar

“Kunjungan ini adalah sinergi positif. Koordinasi yang baik antara kejaksaan dan DPRD akan terus kita bangun. Muaranya adalah untuk Sumbar yang lebih baik ke depannya,” ujar Verry Mulyadi.

Verry menambahkan, dengan kolaborasi ini, diharapkan juga akan mempercepat pembangunan Sumbar di segala sektor nantinya.

Baca Juga :  Tahapan Muscab MPC Serentak tahun 2023, MPW PP Sumbar matangkan di Pleno Pengurus

Menurut Verry koordinasi lintas lembaga ini jadi poin yang sangat penting. Oleh karena itu, DPRD Sumbar dan Kejaksaan Tinggi berkomitmen untuk bekerja sama dalam membangun Sumatera Barat.