Metro  

Verry Mulyadi Desak Perbaikan Jalan Provinsi Simancuang-Tanjung Ampalu

Jalan Simancung-Tanjung Ampalu sendiri merupakan jalur penting yang menghubungkan beberapa daerah di Sumatera Barat.

Namun, kondisi jalan yang kurang terawat kerap dikeluhkan masyarakat karena membahayakan pengguna jalan.

“Kami berharap masyarakat bersabar. Komisi IV berjanji akan terus mengawal peningkatan anggaran dan perbaikan fasilitas jalan di Sumbar. Infrastruktur yang baik adalah kunci pertumbuhan ekonomi,” ujar Verry.

Baca Juga :  Ketua Porbbi Dharmasraya di Kukuhkan

Selain membahas anggaran, kunjungan ini juga menjadi ajang bagi Komisi IV untuk berdialog dengan masyarakat setempat.

Warga menyampaikan harapan agar pemerintah segera melakukan perbaikan yang lebih menyeluruh, bukan hanya pemeliharaan rutin.

Verry menegaskan, DPRD Sumbar akan terus mengawasi pelaksanaan anggaran agar tepat sasaran.

“Kita ingin memastikan bahwa setiap rupiah yang dianggarkan benar-benar memberikan manfaat langsung bagi masyarakat,” pungkasnya.

Baca Juga :  Verry Mulyadi Serahkan Bantuan Andre untuk Raditya Alvaro Mantan Pemain PSP

(*)