kabarin.co – Semarang, Munculnya ular jenis sanca di gerbong KA Ekonomi Kertajaya jurusan Surabaya-Jakarta menggegerkan penumpang. Pihak PT KAI menduga ular tersebut milik salah satu penumpang kereta yang terlepas.
Kepala Stasiun Tegal, Pratomo Priyambodo membenarkan adanya ular di tiba-tiba ditemukan berada di gerbong kereta ekonomi tersebut. Saat dikonfirmasi, Rabu (21/2/2018) malam.
Video: Ada Ular Sanca di Dalam Kereta Kertajaya, Penumpang Geger!
Pratomo menuturkan saat kereta berangkat dari Stasiun Kota Pekalongan, para penumpang tampak ribut. Bahkan ada juga penumpang wanita yang lari ketakutan. Usai petugas melakukan pengecekan, rupanya ada ular sanca.
“Kondektur kami kebetulan lagi memeriksa tiket dan ternyata di gerbong 14 ekonomi, ada seekor ular. Tapi tidak lama berhasil diamankan oleh petugas Polsuska dan sekarang diamankan di Stasiun Kota Tegal,” terangnya.
Dia menduga ular ini adalah milik salah satu penumpang kereta yang terlepas. Kendati demikian sampai saat ini belum ada satu penumpang pun yang mengaku sebagai pemilik binatang melata tersebut.