“Teman-teman terima kasih atas komen dan perhatiannya. Dari pihak maskapai sudah menghubungi saya dan minta maaf atas kejadian ini. Besok Insya Allah kami boleh berangkat lagi. Mohon doanya,” tulis Anna.
Saat dikonfirmasi, Vice President Corporate Secretary Citilink Ranti Astary Rahman membenarkan adanya kejadian tersebut. Pihaknya menyangkan pelarangan tersebut mengingat Anna dan keluarga merupakan penumpang yang kerap menggunakan Citilink.
“Kami menyayangkan kejadian ini, mengingat ibu Anna dan keluarga merupakan penumpang reguler yang sering melakukan perjalanan dengan menggunakan pesawat Citilink Indonesia,” tutur Ranti.
“Masalah pelarangan terbang tersebut sudah diselesaikan secara kekeluargaan dan Citilink Indonesia akan memberangkatkan penumpang tersebut pada hari Selasa (12/6),” imbuhnya.
(epr/det)
Baca Juga:
Viral! Payudaranya Disenggol, Wanita Ini Hajar Penumpang Pria di Pesawat
Viral, Video Penumpang “Bajak” Pesawat Lion Air di Bandara Soetta