kabarin.co – Jakarta, Gunung Agung di Bali kembali erupsi sejak kemarin hingga Jumat (29/6/2018) pagi ini. Eruspi Gunung Agung menyebabkan hujan abu di bagian barat hingga barat daya. Data satelit Himawari dari BMKG memperlihatkan abu vulkanik telah menutupi ruang udara koordinat Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai.
Maka dari itu berdasarkan Rapat Koordinasi Penanganan Dampak Erupsi Gunung Agung terhadap operasi penerbangan di Bandara I Gusti Ngurah Rai pada 29/6/2018 pukul 00.05 WITA diputuskan Penutupan Bandara (Closed Aerodrome) direkomendasikan mulai 29/6/2018 pukul 03.00 WITA sampai dengan 19.00 WITA.
Gunung Agung Kembali Erupsi, Bandara Ngurah Rai Ditutup Sementara
“Penutupan bandara ini terkait safety yang utama. Beberapa operator telah membuat keputusan cancel flight dengan alasan safety,” ujar Kepala Pusat Data Informasi dan Humas BNPB, Sutopo Purwo Nugroho dalam keterangan tertulis yang diterima, Jumat (29/6/2018).
Sutopo menuturkan, sejauh ini sudah ada 48 penerbangan yang dibatalkan akibat dari terjadi erupsi Gunung Agung. Dari 48 penerbangan itu, total ada 8.334 penumpang yang gagal terbang.