Pidato Sidang Tahunan, Ketua DPR Salah Sebut Nama Megawati

kabarim.co – Jakarta, Ketua DPR RI Bambang Soesatyo sempat salah menyebut nama tokoh yang disapanya saat memberikan pidato dalam Sidang Tahunan Bersama DPR-DPD dalam rangka HUT ke 73 RI di Ruang Rapat Paripurna, Gedung Nusantara, Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta Pusat.

Saat menyapa Presiden ke-5 RI Megawati Soekarnoputri. Bamsoet malah menyapa Ketua Umum PDIP itu dengan Megawati Soekarnoputra. Sadar apa yang diucapkannya itu salah, Bamsoet pun meminta maaf dan menyapa kembali dengan benar.

Baca Juga :  Hari Antikorupsi Sedunia, KPK Ungkap Selamatkan Uang Negara Rp63,9 Triliun

Pidato Sidang Tahunan, Ketua DPR Salah Sebut Nama Megawati

“Yang kami hormati Presiden Indonesia kelima Ibu Hajah Megawati Soekarnoputra. Putri maksud saya. Maaf ibunda,” ucap Bamsoet, Kamis (16/8/2018).

“Biar lebih afdal saya ulang. Kepada Yang Terhormat Presiden Indonesia kelima Ibu Hajah Megawati Sukarnoputri,” koreksi Bamsoet.

Tak hanya itu, saat menyebutkan satu persatu nama pimpinan DPR dan MPR yang hadir. Politikus Golkar itu salah menyebut jabatan Muhaimin Iskandar atau Cak Imin.

Baca Juga :  Prabowo Galang Dana untuk Perjuangan Politik

“Yang saya hormati Ketua MPR saudara Muhaimin Iskandar,” sebut Bamsoet yang mengundang gelak tawa para hadirin.