Cak Imin Terpilih Secara Aklamasi Jadi Ketum PKB 2019-2024

kabarin.co – Jakarta, Muhaimin Iskandar atau akrab disapa Cak Imin kembali terpilih sebagai ketua umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) periode 2019–2024 dalam muktamar yang digelar di Nusa Dua, Kabupaten Badung, Bali, Rabu (21/8/2019).

Penetapan ini dilakukan usai dalam rapat pleno dengan agenda penyampaian pandangan umum oleh seluruh ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) PKB se-Indonesia yang disampaikan secara bergiliran terkait laporan pertanggungjawaban (LPj) kepengurusan DPP PKB periode 2014–2019.

Baca Juga :  Bawaslu Tangkap Pria Bawa Amplop di Depan Rumah M Taufik

Cak Imin Terpilih Secara Aklamasi Jadi Ketum PKB 2019-2024

Para pimpinan DPW seklaigus ketua mewakili ketua dewan pimpinan cabang (DPC) di masing-masing wilayah kemudian menyampaikan dukungan kepada Cak Imin untuk kembali sebagai ketua umum, sekaligus memintanya sebagai mandataris tunggal muktamar.

Ketua DPW PKB Jawa Timur Abdul Halim Iskandar menyatakan pihaknya bersama 38 DPD se-Jatim menilai kinerja PKB selama lima tahun terakhir di bawah kepemimpinan Cak Imin dinilai cukup bagus.

Baca Juga :  SBY Temui Jokowi di Istana Merdeka

“Kami DPW PKB Jawa Timur menerima laporan pertanggungjawaban kepengurusan DPP PKB dan mengapresiasi keberhasilan PKB yang merupakan buah tangan dingin Ketum DPP PKB,” tuturnya saat membacakan pandangan umum.