Kabarin.co – Kabar Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil (RK) bakal bergabung dengan Partai Golkar menguat. PPP yang merupakan partai pengusung RK saat mencalonkan diri di Pilgub Jabar bicara janji RK.
Waketum PPP Arsul Sani mengatakan dirinya belum mendapat informasi langsung dari RK soal rencana masuk parpol. Arsul kemudian mengungkit kesepahaman antara RK dengan partai-partai pengusungnya di Pilgub Jabar.
“Bagi PPP, bergabung dengan satu partai itu adalah hak warga negara. Meski tentu karena dulu Kang RK itu menjadi Gubernur Jabar diusung oleh PPP, PKB dan Nasdem dan ada semacam understanding antara tiga parpol dengan RK bahwa dirinya tidak akan masuk salah satu parpol. Apalagi parpol di luar pengusungnya selama masih menjadi Gubernur,” kata Arsul kepada wartawan, Kamis (29/9/2022).
Arsul menganggap wajar PPP dan partai-partai pengusung RK bereaksi jika RK bergabung parpol. Namun, katanya, tak ada yang mempermasalahkan keputusan RK bergabung ke partai politik usai masa jabatannya sebagai Gubernur Jabar tuntas.