Isu Menguat Ridwan Kamil Gabung Partai Golkar

“Lain posisinya kalau nanti Kang RK sudah selesai menjabat gubernur, maka hak konstitusionalnya untuk berpartai tidak lagi terikat atau terbebani dengan komitmen moral tentang tidak berpartai di atas,” ucapnya.

“Namun apa reaksi dimaksud ya terlalu pagi jika disampaikan saat ini ketika Kang RK-nya sendiri belum menegaskan soal itu,” tambahnya.

Isu RK Merapat ke Golkar

Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil disebut bakal mengumumkan masuk partai politik pada Desember 2022. Kini, mulai menguat isu Ridwan Kamil akan berlabuh ke Partai Golkar.

Baca Juga :  Gara-gara Komentar Ridwan Kamil, Akun Instagram Ibu Ashraf Sinclair Diserbu Netizen

Kabar menguatnya Ridwan Kamil bakal berseragam Partai Golkar turut diamini sejumlah sumber dari kalangan kader internal Partai Golkar. Sementara, Ketua DPD Partai Golkar Jawa Barat Ace Hasan Syadzily belum mau berkomentar mengenai isu tersebut.”Konfirmasinya langsung ke Kang Ridwan Kamil aja ya,” kata Ace.(pp)