Piala AFC 2018: Di Stadion Dipta Gianyar, Bali United Dipermalukan Klub Myanmar

kabarin.co – Bali United terkapar dan tak berdaya di kandang sendiri. “Serdadu Tridatu” harus mengakui ketangguhan Yangon United pada laga perdana penyisihan Grup G Piala AFC 2018. Bertanding di Stadion I Wayan Dipta, Selasa (13/2), tim asuhan Widodo C Putro itu takluk 1-3 dari klub asal Myanmar itu.

Pelatih Widodo C Putro menurunkan sebagian besar pemain pelapis pada laga ini. Bomber andalan mereka Ilija Spasojevic juga tidak ada dalam starting XI Bali United.

banner 728x90

Piala AFC 2018: Di Stadion Dipta Gianyar, Bali United Dipermalukan Klub Myanmar

Spaso bersama sejumlah pemain andalan Bali United seperti Stefano Lilipaly baru saja tampil di semifinal Piala Presiden 2018 lawan Sriwijaya FC. Mereka juga akan bermain lagi besok.

Widodo memang tampaknya lebih mengutamakan Piala Presiden ketimbang Piala AFC. Bandingkan dengan Yangon yang tampil dengan kekuatan penuh, termasuk dua ujung tombak impor, Emmanuel Ikechukwu dan Sekou Sylla.

Publik tuan rumah harus terdiam pada menit 14 ketika Emmanuel Ikechukwu memaksimalkan umpan tarik dari sisi kiri dengan sepakan kerasnya yang mengenai tiang sebelum bergulir masuk ke gawang Serdadu Tridatu yang dikawal Kadek Wardana.

Bali United benar-benar tampil buruk pada laga ini. Mereka kembali kebobolan empat menit kemudian. Kali ini lewat sundulan Sekou Sylla.

Tuan rumah semakin terpuruk ketika Sekou Sylla mencetak gol keduanya sekaligus memastikan Yangon United unggul 3-0 pada menit ke-24.

Bali United baru bisa memperkecil ketinggalan menjelang jeda lewat aksi Gede Sukadana. Skor 1-3 untuk Yangon bertahan hingga jeda.

Babak kedua, Bali United merombak formasi pada lini depan. Hanis Saghara masuk menggantikan Yandi Sofyan. Bali United mulai menekan. Peluang pertama didapatkan Hanis pada menit ke-65, sayang bola hasil tendangannya masih melebar.

Saghara kembali mengancam gawang Yangon United pada menit ke-74, namun bola tipis di atas gawang Kyaw Zin. Bali United gagal memaksimalkan peluang dari titik penalti. Bola yang dieksekusi Kevin Brand melebar ke sisi kanan gawang Yangon United.

Hingga pertandingan usai, tidak ada lagi gol tercipta. Bali United pun menderita kekalahan pada penampilan perdananya di fase penyisihan grup Piala AFC 2018.

Susunan pemain

Bali United (4-3-1-2): Kadek Wardana; Ngurah Nanak, Agus Nova, Andhika Wijaya, Taufik Hidayat; Sukadana, Sutanto, Kevin Brands; Sukarja, Feby Eka, Yandi Sofyan.
Pelatih: Widodo C. Putro

Yangon United (4-4-2): Kyaw Zin; David Htan, Moukailou, Pyae Phyo, Min Kyaw; Kyi Lin, Yan Aung, Kosuke, Mg Lwin; Emmanuel Ikechukwu, Sekou Sylla.
Pelatih: Myo Min Tun. (*/pjs)

banner 728x90