Baru Sembilan Rekornas Pecah di SNAG 2018 Singapura

kabarin.co – Singapura, Dua rekor nasional berhasil dipecahkan perenang muda Ananda Treciel Vannesae Evato dan Nurul Fajar Fitriati pada hari keempat kejuaraan Singapore National Age Group (SNAG) 2018 di OCBC Aquatic Centre, Singapura, Sabtu (17/3).

Ananda Treciel Vannesae Evato tampil fantastis lewat dua kali pecah rekornas di nomor 100 meter gaya dada putri. Di sesi babak penyisihan pagi Ananda dengan catatan 1 menit 10,24 detik. Menajamkan rekornas lama miliknya 1 menit 10,59 detik yang tercipta di FAI Palembang 2017.

Baru Sembilan Rekornas Pecah di SNAG 2018 Singapura

Malam harinya di sesi final Ananda Vannesae kembali pecah rekornas dengan catatan 1 menit 10,00 detik.

Baca Juga :  PSSI Untuk Pertama Kalinya Menggelar Kompetisi U-16 di Depok

“Saya tidak menyangka bisa pecah rekornas di babak penyisihan pagi hari. Alhamdulillah malam harinya bisa pertajam rekornas lagi,” kata Vannesae usai perlombaan.

Di nomor 100 meter gaya punggung putri giliran Nurul Fajar yang memecahkan rekornas dengan catatan 1 menit 03,65 detik. Ini menajamkan rekornas lama atas namanya sendiri 1 menit 04,10 detik di SEA Games 2017.