Jelang Laga Perdana Liga 2, Semen Padang FC Gelar Temu Ramah Dan Doa Bersama

Sementara itu, Komisaris PT KSSP yang juga Direktur Operasi PT Semen Padang, Indrieffouny Indra mengatakan, bahwa manajemen PTSP dan Kabau Sirah akan terus mensupport tim yang menjadi kebanggaan Ranah Minang ini. Menurutnya, SPFC bukan hanya tim perusahaan semata, tapi telah menjadi bagian penting bagi warga Minang dimanapun berada yang membutuhkan support.

“Tim ini adalah tim kebanggaan Sumatera Barat, bukan sekedar tim PT Semen Padang. Untuk itu, Tim ini membutuhkan support baik secara moril maupun materil dari semua pihak,” ujar pria yang akrab disapa Pak Arif ini.

Baca Juga :  Kejati Sumbar Periksa Bupati Pasbar Sebagai Saksi Dalam Dugaan Kasus Sewa TKD

Sedangkan tiga perwakilan suporter yang hadir yaitu, The Kmers, Spartacks dan Ultras West Sumatera (UWS) menyampaikan harapan dan doa yang sama untuk tim Semen Padang FC berlaga di Liga 2.

“Seperti yang sudah disampaikan oleh CEO, target akhir kita adalah lolos ke Liga 1. Kita suporter akan memberikan dukungan penuh. Bagi kami lolos ke Liga 1 adalah bonus, yang penting pemain semuanya bermain dengan rasa bangga demi lambang didada,” ujar Vembi, ketua harian Spartacks.