Opini  

“Jaringan ’98: Ayo Ambil Sembakonya, Tapi Tetap Coblos Anies-Sandi!”

kabarin.co – JAKARTA, Jaringan ’98 sangat gembira mendengar maraknya informasi politik uang berupa pembagian sembako menjelang Pemilihan Gubernur (Pilgub) DKI Jakarta putaran kedua pada hari Rabu, 19 April 2017 mendatang.

Jejaring mantan aktivis mahasiswa gerakan reformasi 1998 ini menilai rakyat Jakarta telah cerdas secara politik karena telah terlatih sejak era Orde Baru, hingga tak akan bergeser tetap melabuhkan pilihannya ke pasangan calon nomor urut 3 Anies-Sandi.

Baca Juga :  Kivlan Zein: Melawan Hukum YLBHI Layak Dibubarkan

“Jaringan ’98: Ayo Ambil Sembakonya, Tapi Tetap Coblos Anies-Sandi!”

“Terlihat jelas kepanikan sekelompok elite penguasa jelang 19 April hingga tak malu menyuruh bagi-bagi sembako guna membeli suara rakyat. Era digital mana ada yang bisa ditutupi, sudah seperti rumah kaca dunia ini. Sebentar saja tim sukses melakukan politik uang bahkan secara sembunyi-sembunyi, tak lama informasinya tersebar luas melalui pesan berantai di WhatsApp, Blackberry Messenger dan berbagai aplikasi media sosial lainnya. Apalagi di kota besar seperti Jakarta yang melek teknologi,” ujar Jurubicara Jaringan ’98, Ricky Tamba kepada media, Senin (17/4/2017).