Ortu Lapor Polisi Anaknya Yang Masih SMP di Tendang ASN Binjai

Berita11 Views

Kabarin.co – Pemotor wanita yang ditendang oknum ASN Pemkab Sinjai, Sulawesi Selatan (Sulsel) ternyata seorang siswi SMP. Orang tua (ortu) korban akan melaporkan insiden ini ke polisi.

“Betul, anak saya itu yang kemarin ditendang. Namanya, Haurah Anindia Putri Sanjaya, dia sekolah di SMP Negeri 1 Sinjai,” kata orang tua korban, Agung.

Diketahui oknum ASN tendang pemotor wanita terjadi di depan Kolam Renang HM Tahir, Jalan Bhayangkara, Kecamatan Sinjai Utara, Kabupaten Sinjai, Rabu (14/9/2022). Peristiwa itu diawali usai oknum ASN dan pemotor wanita terlibat tabrakan.

Namun Agung mengklaim, selama ini anaknya tidak pernah mengebut selama berkendara. “Selama ini anak saya naik motor tidak pernah cepat,” tuturnya.

Agung mengungkapkan sejak peristiwa tersebut, anaknya belum mau masuk ke sekolah. Putrinya trauma setelah motornya ditendang oknum ASN itu hingga terjatuh.

“Dia sudah tidak ke sekolah karena trauma,” tambah Agung.

Atas kejadian tersebut, dirinya akan melaporkan oknum ASN Pemkab Sinjai itu ke polisi. Agung mengaku tidak terima anaknya ditendang saat berkendara hingga terjatuh.

“Makanya saya akan melapor ke polres terkait ini. Karena saya tidak terima anak saya ditendang. Saya masih di jalan ini dari Makassar,” sambungnya.

Diketahui, oknum ASN Pemkab Sinjai tersebut sudah diamankan polisi usai aksinya viral di media sosial, Selasa (14/9). Saat ini pegawai bernama Andi Adi tersebut tengah menjalani pemeriksaan di Mapolres Sinjai.

“Jadi, anggota yang langsung ke lapangan menjemput terduga pelaku penganiayaan dan saat ini dia sudah berada di Polres, dijemput tanpa perlawanan,” tutur Kasat Reskrim Polres Sinjai AKP Syahruddin saat dikonfirmasi, Rabu (14/9).

Syahruddin menyebut, pihaknya saat ini menunggu laporan resmi dari keluarga korban atau pengendara motor. Komunikasi sudah dilakukan dengan pihak keluarga korban.

“Terlebih dahulu ada laporan polisi dan info dari semalam, anggota menemui korban untuk melapor dan korban masih menunggu orang tuanya yang lagi di Makassar. Infonya orang tuanya sudah dalam perjalanan dari Makassar ke Sinjai,” pungkasnya.(pp)