Revisi Harga Model Mitsubishi Naik Sampai 5 Jutaan

kabarin.co – PT Krama Yudha Tiga Berlian Motors (KTB) resmi menetapkan harga baru untuk jajaran produknya. Kenaikan harga sudah dilakukan sejak minggu pertama Januari 2017 lalu.

Intan Vidiasari, Head of Public Relation PT KTB, mengatakan, revisi harga rata di semua produk, kecuali untuk Delica.

“Naiknya Rp 1,5 juta sampai Rp 5 jutaan untuk semua model. Ini hal biasa, kenaikan reguler awal tahun. Kalau BBN sendiri memang belum, tetapi yang pasti bukan kerena ada tarif baru yang kemarin,” ucap Intan kepada KompasOtomotif saat berbincang di Semarang, Kamis (26/1/2017).

Pajero Sport mengalami kenaikan hingga Rp 5 juta, sedangkan Outlander Rp 3,5 juta. City car Mirage juga ikut naik Rp 1,5 juta, tetapi harga Delica tetap stabil.

Otomania/Setyo AdiMitsubishi Triton 4×4 Limited Edition

Selain mobil penumpang, kenaikan juga terjadi pada kendaraan niaga. Model L300 naik sebesar Rp 1 juta, T120SS naik Rp 1,5 juta, sedangkan Triton sendiri kenaikannya mencapai Rp 3 juta.

Berikut daftar harga on-the road Jabodetabek terbaru Mitsubishi:

PAJERO SPORT Dakar 4×4 Limited Edition Rp 644.000.000
Dakar 4×2 Limited Edition Rp 517.000.000
Dakar 4×4 Rp 628.000.000
Dakar 4×2 Rp 501.000.000
Exceed 4×4 Rp 451.000.000
Exceed 4×2 Rp 441.000.000
GLX 4×4 Rp 500.000.000
OUTLANDER SPORT PX Rp 370.000.000
GLS Rp 345.000.000
GLX Rp 330.000.000
MIRAGE Exceed Rp 197.500.000
GLS Rp 185.000.000
GLX Rp 173.000.000
DELICA Royal Rp 457.000.000
Standard Rp 436.000.000
TRITON Double Cabin Exceed 4×4 AT Limited Rp 433.000.000
Double Cabin Exceed 4×4 MT Limited Rp 419.000.000
Double Cabin Exceed 4×4 AT Rp 417.000.000
Double Cabin Exceed 4×4 MT Rp 403.000.000
Double Cabin GLS 4×4 MT Rp 382.500.000
Double Cabin HDX 4×4 MT Rp 359.000.000
Single Cabin HDX 4×4 MT Rp 303.000.000
T120SS Bus Chassis Rp 112.500.000
1.5L 3 Way Wide Deck Rp 110.000.000
1.5L Flat Deck Pick Up Rp 108.000.000
1.5L Standard Pick Up Rp 107.500.000
L300 Minibus Standard High Roof Deluxe (AC) Rp 216.000.000

Baca Juga:

Industri Otomotif Resah, Kenaikan Tarif STNK Memberatkan dan Terburu-buru

Majalah Otomotif Jepang, Young Machine Ungkap Rendering Yamaha

Moge Ramaikan Otomotif 2016, Kilas Balik 2016 Moge yang Diluncurkan