5 Trik Mempercepat Pengisian Daya Baterai Smartphone

kabarin.co – Jakarta, Kebanyakan smartphone modern kini memiliki fitur pengisi daya cepat. Hal ini membuat pengisian daya dari sebuah ponsel dengan fitur tersebut jauh lebih cepat ketimbang pengisian ponsel biasa dengan menambah asupan voltase ke dalam perangkat.

Namun, bagaimana dengan para pengguna perangkat biasa yang ingin mempercepat pengisian baterai? Jangan khawatir, berikut trik yang bisa mempercepat pengisian daya perangkat Anda, seperti telah dirangkum dari berbagai sumber.

banner 728x90

5 Trik Mempercepat Pengisian Daya Baterai Smartphone

Nah, tanpa berlama-lama lagi, inilah lima trik mempercepat pengisian daya perangkat anda.

Gunakan USB dan Charger yang Sesuai

Untuk memulai proses pengisian daya yang lebih cepat, hal pertama yang perlu diperhatikan adalah untuk memastikan perangkat Anda diisi menggunakan kabel USB dan charger yang tepat.

Hal ini menjadi penting dikarenakan kedua hal ini mempengaruhi proses pengisian daya. Pasalnya, setiap perangkat memiliki spesifikasi kabel USB dan charget yang berbeda satu dengan yang lainnya.

Matikan Fitur yang Tidak Diperlukan

Setelah memastikan menggunakan USB dan charger yang tepat, hal pertama yang bisa dilakukan adalah dengan mematikan beberapa fitur yang tidak kita gunakan. Hal ini dikarenakan semakin sedikit fitur yang digunakan, akan sedikit pula ponsel menggunakan daya.

Atau jika memungkinkan, ubah mode smartphone Anda menjadi mode Airplane, yang akan mematikan segala kegiatan seluler yang ada di dalam ponsel. Hal ini mengakibatkan arus daya yang masuk ke dalam ponsel dapat diterima secara maksimal.

Jangan Sentuh Perangkat Selama Pengisian

Cara selanjutnya adalah dengan tidak menyentuh perangkat selama pengisian. Secara teori, perangkat yang sedang digunakan akan menyedot daya yang lebih banyak jika dibandingkan dengan perangkat yang tidak digunakan.

Oleh karenanya, singkirkan sejauh mungkin perangkat Anda saat perangkat sedang diisi dayanya. Atau Anda juga bisa mematikan perangkat secara total untuk mempercepat proses pengisian daya.

Pastikan Aliran Listrik Stabil

Hal selanjutnya yang perlu diperhatikan adalah aliran listrik yang stabil. Hal ini sangat mempengaruhi seberapa cepat pengisian daya yang dilakukan oleh perangkat, dikarenakan arus listrik yang didapatkan stabil.

Jika bisa, hindari mengisi daya dari sumber yang tidak stabil, seperti powerbank dengan regulator daya yang kurang baik, dari USB laptop atau komputer, atau mengisi daya di dalam kendaraan.

Selain dapat mengisi daya lebih cepat, hal ini juga dapat membuat charger dan baterai perangkat Anda lebih awet.

Baterai Dalam Kondisi Prima

Yang terakhir adalah pastikan baterai perangkat Anda dalam kondisi prima. Sadar atau tidak, sebuah baterai yang sudah tidak prima biasanya akan mengisi daya jauh lebih lama, dikarenakan tegangan yang ada di dalam baterai sudah tidak baik.

Nah, jika Anda mengalami hal ini, maka ada baiknya Anda memeriksa baterai dan menggantinya jika perlu. (oke)

Baca Juga:

5 Kesalahan Saat Mengisi Daya Baterai Smartphone

5 Smartphone Android dengan Daya Tahan Baterai Terkuat

Daftar Smartphone Keluaran 2017 dengan Daya Tahan Baterai Terlama

banner 728x90