Google Luncurkan Ponsel Pixel 3, Pixel 3 XL, Google Hub, dan Google Slate

kabarin.co – New York, Google semakin serius masuk ke bisnis perangkat keras dengan meluncurkan tiga perangkat buatan sendiri, smartphone Pixel 3 dan 3 XL, Google Hub, dan tablet Google Slate, dalam sebuah acara di New York, AS, Selasa siang, 9 Oktober 2018, waktu setempat.

“Tahun ini menandai ulang tahun ke-20 Google. Selama dua dekade kami telah bekerja menuju misi kami untuk mengatur informasi dunia dan membuatnya dapat diakses secara universal dan berguna untuk semua orang,” kata Senior Vice President Hardware Google, Rick Osterloh.

Google Luncurkan Ponsel Pixel 3, Pixel 3 XL, Google Hub, dan Google Slate

Google, kata Osterloh, memperkenalkan keluarga generasi ketiga produk perangkat keras konsumennya, yang semuanya dibuat oleh perusahaan asal Mountain View, California, itu.

Baca Juga :  Resmi Dirilis, Ini Spesifikasi Lengkap Samsung Galaxy Fold

Dalam acara yang disiarkan langsung via streaming di berbagai platform media sosial itu, Google meluncurkan smartphone Pixel 3 dan Pixel 3 XL yang diklaim paling cerdas dan sangat membantu penggunanya.

Untuk kehidupan di tempat kerja dan saat bermain, Google menghadirkan kekuatan dan produktivitas desktop ke tablet bernama Pixel Slate. Perangkat Chrome OS ini merupakan workstation yang kuat di kantor, dan sebagai home theater dalam genggaman tangan.