Nantinya saat smartphone ini rilis, Redmi Y3 akan menjadi perangkat Xiaomi dengan kamera selfie beresolusi paling tinggi. Sejauh ini, kamera depan beresolusi paling tinggi dari Xiaomi ada di Mi Mix 3 dengan resolusi 24MP.
Kendati tidak diungkap spesifikasi lensa kamera selfie yang akan digunakan, sejumlah pihak memprediksi Redmi Y3 akan menggunakan Samsung ISOCELL GD1. Alasannya, sensor ini memiliki kemampuan quad-layer. (lip)
Baca Juga:
Siap-siap! Redmi 7 Resmi Akan Meluncur di Indonesia
Xiaomi Redmi Go Dibanderol Rp 899 Ribu, Intip Spesifikasinya