Kebutuhan selfie diserahkan pada kamera depan beresolusi 16MP. Realme 5 Pro yang hadir dalam dua pilihan warna, sparkling blue dan crystal green, ini rencananya dijual 4 September dengan harga mulai 13.999 rupee (Rp 2,7 juta)
Realme 5
Realme akhirnya memperkenalkan Realme 5 dalam acara yang diselenggarakan di India (sumber: India)
Adapun Realme 5 memilki spesifikasi yang sedikit lebih rendah dari saudaranya. Smartphone ini ditopang Snapdragon 665 dengan tiga opsi RAM dan ROM, yakni RAM 3GB/ROM 32GB, RAM 4GB/ROM 64GB, dan RAM 4GB/ROM 128GB.
Realme 5 memiliki ukuran layar lebih besar, yakni 6,5 inci, dengan resolusi HD+. Meski memiliki baterai 5.000mAh, Realme tidak menyertakan fitur fast charging untuk smartphone ini.
Komposisi kamera belakang smartphone ini sama dengan Realme 5 Pro, begitu pula resolusi yang disematkan. Hanya, lensa utama ini memiliki resolusi 12MP dengan bukaan f/1.8.
Lantas untuk kemampuan selfie, Realme 5 memiliki kamera depan 13MP. Tersedia dalam dua pilihan warna, crystal blue dan crystal purple, Realme 5 akan tersedia pada 27 Agustus dengan harga mulai 9.999 rupee (Rp 1,9 juta). (lip)