Xiaomi Luncurkan Mi MIX Alpha dengan Kamera 108MP, Harga Rp 40 Juta

kabarin.co – Xiaomi resmi mengumumkan kehadiran smartphone Mi MIX Alpha dalam sebuah acara peluncuran di Beijing, Cina, Selasa (24/9/2019). Ada 2 hal yang menarik dari perangkat ini, yakni panel dan kameranya.

Layar Mi MIX Alpha nyaris di seluruh bodi smartphone sekilas tampak sebagai cangkangnya. Xiaomi menyebut teknologi panelnya ini sebagai Surround Screen dengan rasio-layar-ke-bodi mencapai 180,6 persen.

Xiaomi Luncurkan Mi MIX Alpha dengan Kamera 108MP, Harga Rp 40 Juta

Dengan kata lain, bodi Mi MIX Alpha diselimuti oleh panel yang dikombinasikan dari material titanium, keramik, dan kaca safir. Adapun di sisi belakang Mi MIX Alpha masih tersisa area tanpa ‘ternoda’ layar sebagai letak kamera utama berkekuatan 108MP.

Baca Juga :  Nokia Bikin Smartphone 5G Murah, Rilis Tahun Depan?

Melansir The Verge, teknologi panel ini sekilas mirip Waterfall Display di Vivo Nex 3 5G yang diumumkan pada pekan lalu. Meski penel Vivo Nex 3 5G melengkung hingga bagian samping, di sisi belakangnya tak diselimuti layar.

Xiaomi Mi MIX Alpha lebih mirip Huawei Mate X yang diperkenalkan pada Februari 2019 di gelaran MWC Barcelona. Sebab, saat Huawei Mate X dilipat atau dalam posisi sebagai ponsel, perangkat ini nyaris diselimuti oleh layar.