Smartphone Lipat Samsung Bocor di Media Sosial, Ini Penampakannya?

Kemungkinan Samsung menjalankan OS Android Nougat pada smartphone ini dengan tampilan antarmuka mirip pada Galaxy S8.

Selain itu, rumor yang beredar juga mengatakan, W2018 merupakan smartphone bisnis di Tiongkok, sehingga kemungkinan harganya akan cukup mahal dibanding smartphone lain. Smartphone lipat W2018 juga kabarnya tidak akan dijual di negara lain selain Tiongkok.

Baca Juga :  OnePlus 7 dan OnePlus 7 Pro Resmi Meluncur, Ini Spesifikasi dan Harganya

Samsung W2017, Pendahulu W2018

W2017 melenggang awal tahun 2017 dengan layar HD Super Amoled 4,2 inci dengan resolusi 1.080 x 1.920 piksel. Smartphone tersebut juga dibekali RAM seluas 4GB dan prosesor Snapdragon 820.

W2017 juga didukung dengan memori internal seluas 64GB yang bisa diperluas dengan slot microSD. Kemudian, smartphone tersebut juga didukung slot dual SIM, dan pengisian daya cepat.

Baca Juga :  Xiaomi Pocophone F1 Jadi Smartphone Snapdragon 845 Termurah di Dunia, Ini Harganya

Saat itu, W2017 menjalankan OS Android Marshmallow dan sudah mendukung metode pembayaran Samsung Pay.

Tidak lupa Samsung menyematkan fitur keamanan pemindai sidik jari di bodi belakang. Sementara kapasitas baterainya seluas 2.300mAh yang diklaim bisa standby hingga 64 jam.