Mengintip Spesifikasi Nokia 7 Plus yang Bakal Segera Rilis

Bocoran slide yang memperlihatkan spesifikasi dan tampilan Nokia 7 Plus.

Kedua kamera tersebut memiliki focal length berbeda, yakni wide dan telephoto seperti pada beberapa ponsel lain macam iPhone 8 Plus, Galaxy Note 8, dan Xiaomi Mi A1. Penggunaan dua kamera sekaligus memungkinkan penerapan efek background blur (bokeh) dalam foto.

Sensor kamera depan Nokia 7 Plus disinyalir memiliki resolusi 16 MP dengan bukaan kamera f/2.0. Belum diketahui apakah Nokia Plus 7 ini akan mengikuti jejak Nokia 7 terdahulu yang mengandalkan fitur “bothie” atau dual-sight, yakni menjepret dengan kamera depan dan belakang dalam waktu yang bersamaan.

Baca Juga :  Asus Rilis ZenFone Max Pro M1 di Indonesia, Ini Harganya?

Soal jeroan, Nokia 7 Plus ditenagai Snapdragon 660 sebagai “otak” perangkat yang menjanjikan peforma lebih unggul dibanding Nokia 7 yang menggunakan Snapdragon 630. Chipset 14 nanometer Snapdragon 660 ini memiliki 8 buah inti CPU Kryo 260 dan GPU Adreno 512.

Kabarnya pula, sebagaimana dirangkum KompasTekno dari GSM Arena,Selasa (6/2/2018), Nokia 7 Plus akan dibekali RAM 4 GB dengan media penyimpanan 64 GB, port USB type-C, dan sistem operasi Android 8.0 Oreo yang bisa di-update ke versi Andorid 8.1. (kom)