Liga 3 Sumbar 2017; Batang Anai, Aroma Taram, dan Persiju Raih Tiket ke-8 Besar

kabarin.co – Persaingan memperebutkan tiket ke babak 8 besar Liga 3 Sumbar 2017 semakin seru dan sengit. Memasuki Matchday 4, Rabu (19/7) di Grup A dan Grup B, terjadi kejutan yang membuat persaingan semakin sengit.

Di Grup A, pendatang baru Batang Anai FC melejit ke puncak klasemen, setelah menang tipis 1-0 dalam “derby Piaman” melawan Persikopa Kota Pariaman di Lapangan Ateh Ngarai Bukitinggi. Gol tunggal Batang Anai dihasilkan Randy Chandra menit ke-59.

Dengan hasil ini, Batang Anai yang sudah meraup nilai enam dipastikan lolos dan masih menyisakan satu laga melawan juara bertahan PS GAS Sawahlunto. Karena dengan nilai enam minimal posisi runner up sudah ditangan tim asuhan Aminuddin itu.

Sementara GAS yang meraih nilai lima, hanya perlu imbang untuk mengamankan tiket 8 besar. Namun jika menang atas Batang Anai, GAS akan tampil sebagai juara Grup A.

Laga lain di Grup A, PSKPS Pasaman sudah menyelesaikan semua pertandingannya di Grup A. Dalam laga terakhirnya melawan tuan rumah PSKB Bukitinggi, hanya mampu bermain imbang 1-1. PSKB unggul melalui gol Pandu Wiratama menit ke-12, dibalas oleh Abdul Aziz menit ke-70.

PSKPS dari empat laga mengumpulkan lima angka. Peluangnya untuk lolos, minimal sebagai peringkat tiga masih terbuka, tapi masih menunggu hasil dua pertandingan di matchday lima.

Walau begitu, produktifitas gol PSKPS yang cukup bagus membuat peluangnya cukup terbuka untuk lolos. Karena pesaing PSKPS untuk memperebutkan posisi tiga kemungkinan adalah pemenang antara Persikopa vs PSKB yang sama-sama meraih nilai dua. Kedua tim ini akan bertarung hidup mati untuk mengintip peluang lolos sebagai peringkat tiga.

Sementara di Grup B, dua tempat teratas sudah dipastikan menjadi milik Aroma Taram dan Persiju Sijunjung yang keduanya sama-sama mengantongi nilai tujuh. Keduanya dipastikan lolos ke babak 8 besar.

Aroma Taram naik ke puncak klasemen, setelah menang melawan Persiju Sijunjung 2-1 di Stadion Singa Harau Sarilamak, Rabu. Dua gol Aroma Taram dihasilkan Doni Kesuma menit ke-10 dan Angga Naqrion menit ke-26. Gol balasan Persiju dihasilkan Sajid Mubaraq menit ke-67.

Aroma masih menyimpan satu pertandingan melawan Pasaman Barat yang sudah tersisih. Sementara Persiju sudah menyelesaikan empat pertandingan.

Tersisa satu pertandingan hidup mati antara Pespessel vs PSBS Batusangkar memperebutkan tempat ketiga. Kedua tim sama-sama mengumpulkan nilai empat.

Pessel menghidupkan peluangnya untuk lolos, setelah menang 2-0 atas Pasbar melalui gol Abrar Naim menit ke-29 dan Riski Husnul Fuadi menit ke-78. Kemenangan ini membuat peluang Pespessel menjadi besar untuk lolos.

Laga melawan PSBS di matchday terakhir, Pessel hanya membutuhkan hasil imbang karena punya selisih gol yang lebih baik. PSBS tak ada pilihan lain, kecuali harus menang melawan Pespessel untuk meengamankan tiket lolos ke 8 besar.(RMO)

Klasemen Sementara Grup A dan B Liga 3 Sumbar

Grup A

1 Batang Anai FC 3 2 0 1 4-2 6
2 PS GAS Sawahlunto 3 1 2 0 2-1 5
3 PSKPS Pasaman 4 1 2 1 4-4 5
4 Persikopa Kota Pariaman 3 0 2 1 1-2 2
5 PSKB  Kota Bukitinggi 3 0 2 1 2-4 2

Hasil Lengkap
Matchday 1: PSKB 1-1 PS GAS, PSKPS 1-1 Persikopa
Matchday 2: Batang Anai 2-1 PSKB, PS GAS 1-0 PSKPS
Matchday 3: PSKPS 2-1 Batang Anai, Persikopa 0-0 PS GAS
Matchday 4: PSKB 1-1 PSKP, Batang Anai 1-0 Persikopa

Grup B

1 Aroma Taram FC 3 2 1 0 4-2 7
2 Persiju Sijunjung 4 2 1 1 6-5 7
3 Pespessel Pesisir Selatan 3 1 1 1 3-2 4
4 PSBS Batusangkar 3 1 1 1 4-4 4
5 PS Pasaman Barat 3 0 0 3 2-6 0

Hasil lengkap
Matchday 1: Aroma Taram 1-1 PSBS, Persiju 2-1 Pasbar
Matchday 2: Pespessel 0-1 Aroma Taram, PSBS 1-2 Persiju
Matchday 3: Pasbar 1-2 PSBS, Persiju 1-1 Pespessel.
Matchday 4: Aroma Taram 2-1 Persiju, Pespessel 2-0 Pasbar. (RMO)