kabarin.co – Hampir sebagian besar kasus korupsi yang ditangani KPK berasal dari Pengadaan Barang dan Jasa (PBJ). Merujuk Laporan Tahunan KPK 2016 dan 2017, sektor PBJ merupakan titik rawan tindak pidana korupsi di samping sektor perencanaan dan pengelolaan Anggaran Pemerintah dan Belanja Daerah serta pelayanan perizinan.
Mantan Ketua KPK Abraham Samad menyebut kasus korupsi KTP Elektronik merupakan salah satu contoh korupsi di sektor PBJ di Indonesia. Kerugian negara akibat korupsi KTP Elektronik mencapai Rp2,3 triliun dari total dana proyek yang dianggarkan sebesar Rp5,9 triliun.
Modus Korupsi KTP Elektronik Jangan Terulang di 2018
“Artinya hampir 50 persen dana proyek KTP Elektronik ini dikorupsi,” kata Abraham.
Korupsi KTP elektronik melibatkan sejumlah anggota Dewan, Ketua DPR dan pengusaha. Contoh lain kasus korupsi PBJ adalah korupsi proyek pembangunan Pusat Pendidikan, Pelatihan dan Sarana Olah Raga Nasional (P3SON) di Hambalang
Kasus ini dikenal dengan Kasus Hambalang yang mencuat ke permukaan beberapa tahun lalu yang menelan kerugian sebesar Rp706 miliar.