kabarin.co – Jakarta, Google Doodle, Sabtu hari ini (1/12) menampilkan sosok Maria Walanda Maramis di halaman depannya. Maria yang memperingati hari lahirnya yang ke-146, adalah salah satu pahlawan nasional yang memperjuangkan hak perempuan dalam berbagai bidang salah satunya kesehatan.
Maria lahir dalam keluarga yang memiliki pengaruh bagi lingkungannya di Kema, Minahasa Selatan, Sulawesi Utara. Maria prihatin pada kondisi wanita saat itu, yang tak memiliki cukup pengetahuan untuk mengurus diri sendiri dan keluarga. Mereka tak mengerti pentingnya sanitasi, air bersih, gizi, dan hal lain yang mempengaruhi kesehatan diri, keluarga, serta tumbuh kembang anak-anaknya.
Maria Walanda Maramis Jadi Google Doodle Hari Ini, Siapa Dia?
Wanita saat itu bertanggung jawab penuh atas atas kondisi keluarganya. Dengan pengetahuan yang minim, tuntutan cepat menikah, dan kedewasaan yang belum matang mustahil bagi perempuan bisa memenuhi tanggung jawabnya. Dikutip dari berbagai sumber, Maria akhirnya mendirikan organisasi Percintaan Ibu Kepada Anak Turunannya (PIKAT) yang bermakna cinta ibu terhadap anak-anaknya. Organisasi beridiri dengan dukungan dari suami dan keluarga Maria.