kabarin.co – Raffi Ahmad dan Nagita Slavina diketahui tengah bersedih, karena asisten yang sudah menemai mereka selama 13 tahun, Merry berpamitan dan mengaku tidak akan kembali lagi.
Merry berpamitan dalam vlog yang diposting di YouTube Rans Entertainment pada Sabtu, 10 Agustus 2019. Postingan tersebut telah disukai lebih dari 3 juta lebih penonton.
Merry Pamit Tak Kerja Jadi Asisten Raffi Ahmad Setelah 13 Tahun Bekerja
Awalnya Raffi dan Nagita hanya mengetahui jika Merry hanya pamit untuk pulang kampung. Tapi mendadak saat itu Merry pun mengaku tidak akan kembali lagi ke tempat Raffi, lantaran akan menikah.
Mendengar pernyataan Merry, Raffi menyebut kalau yang dilakukan Merry hanya prank.
“Mau ng-prank gue, elo pada janjian mau nge-prank gue,” kata Raffi.
“Enggak ada niat mau nge-prank, karena saya emang mau niat pulang kampung. Karena kata ibu saya kalau enggak di kampung, saya enggak dapat jodoh,” sambung Merry sambil menangis.
Merry juga mengungkapkan, menurutnya kalau tidak ikuti ibunya dia tidak akan dapat jodoh. Ia mengaku baru bicara sekarang, lantaran baru ada kesempatan.