Metro  

Dukung Pertanian Mandiri, Nurkhalis Dorong Pemanfaatan Teknologi dan Pengembangan Pupuk Organik

Payakumbuh, kabarin.co – Walaupun saat ini kami berada dalam komisi IV DPRD Provinsi Sumatera Barat yang membiayai kegiatan pembangunan infrastruktur, namun perhatian dan kepedulian terhadap pembangunan sektor pertanian tetap akan menjadi perhatian guna memajukan kesejahteraan petani Daerah Pemilihan Kabupaten Limapuluh Kota dan Kota Payakumbuh.

Hal ini disampaikan anggota DPRD Provinsi Sumatera Barat Nurkhalis Dt Bijo Dirajo dalam kegiatan resesnya di Kantor Walinagari Taeh Bukik Kecamatan Payakumbuh, Kabupaten Limapuluh Kota, Jum’at siang, (25/10/2024).

Baca Juga :  Eks TKBM Teluk Bayur Datangi DPRD Sumbar, Tuntut Pembayaran Uang Pensiun

Anggota DPRD Provinsi Sumbar ini juta menyampaikan pengembangan sektor pertanian perlu banyak melakukan inovasi dan akses kreatifitas yang tinggi

“Karena sektor pertanian kita masih rendah dalam tingkat produksi dan potensi keragaman, kualitas serta pengembangan potensi pupuk organik sebagai persoalan ketersediaan pupuk yang semakin sedikit subsidi dari pemerintah,” ungkap Nurkhalis.

Nurkhalis juga mengatakan saat ini berbagai kemajuan peralatan pertanian dalam meningkatkan hasil panen serta cara-cara pengembangan jenis tanaman sudah semakin maju dan modern.