Carrie Fisher Bintang Film Star Wars Meninggal Dunia Akibat Serangan Jantung

kabarin.co, Aktris Carrie Fisher, pemeran Princess Leia dalam film Star Wars, meninggal di usia 60 tahun. Carrie meninggal setelah mengalami serangan jantung.

Kabar duka tersebut telah dikonfirmasi anak Fisher, Billie Lourd.

“Billie membenarkan bahwa ibunya meninggal pada pukul 08.55 pagi ini,” kata juru bicara keluarga, Simon Halls, seperti dilansir Guardian, Rabu, 28 Desember 2016.

Billie mengatakan ibunya disayangi oleh banyak orang dan sosoknya akan sangat dirindukan. Ia menyampaikan terima kasih atas doa-doa yang telah disampaikan untuk ibunya.

Carrie Fisher berusia 60 tahun saat meninggal. Ia tengah terbang dari London menuju Los Angeles pada Jumat, 23 Desember 2016 saat mengalami serangan jantung. Tim medis membawa aktris tersebut ke rumah sakit terdekat untuk dirawat. Fisher kemudian meninggal di rumah sakit tersebut.

Fisher merupakan anak dari pasangan Debbie Reynolds dan Eddie Fisher. Ibunya yang terjun di dunia hiburan mengenalkan Fisher ke dunia film, teater, dan televisi.

Fisher memulai debut filmnya pada 1975 dalam Shampoo dengan Warren Beatty sebagai pemeran utama. Ia kemudian membintangi film Star Wars pada 1977 sebagai Ratu Leia Organa. Ia berusia 19 tahun saat itu. Selain muncul di empat film Star Wars, ia juga membintangi The Blues Brothers, The Man with One Red Shoe, Woody Allen’s Hannah and Her Sisters, dan When Harry Met Sally. (tlb)

Baca Juga:

Penyanyi Pop George Michael Meninggal Dunia di Hari Natal

Ibunda Louis Tomlinson “One Direction” Tutup Usia

5 Artis Dunia Ini Tewas Mengenaskan Setelah Menghina Tuhan