Demam Pokemon Go, Kebun Binatang di AS Dijadikan Tempat Berburu

kabarin.co – Alabama, Permainan Pokemon Go telah menyedot perhatian banyak sekali orang. Seorang penjaga kebun binatang Birmingham membuat label hewan ala Pokemon Go.

Jika sudah sempat memainkan permainan Pokemon Go, pasti tahu seperti apa informasi mengenai Pokemon yang sudah ditangkap. Nah, seorang penjaga Kebun Binatang Birmingham di Alabama, AS, pun membuat sejenis.

Ditengok dari akun Tumblr milik sang penjaga kebun binatang, Selasa (26/7/2016), terlihat betapa kreatif dirinya. Terdapat kertas dengan gambar seperti info Pokemon di beberapa kandang hewan.

Lengkap dengan gambar hewannya, dan beberapa fakta mengenai hewan tersebut. Faktanya dibuat semenarik mungkin, mirip seperti saat main Pokemon Go.

Ia mengaku membuatnya agar wisatawan lebih tertarik melihat hewan-hewan di kebun binatang tersebut. Memang kreatif dan butuh usaha lebih, namun menjadi penjaga kebun binatang memang merupakan impiannya. Sehingga membuat hal kreatif seperti ini sama sekali bukan beban baginya.

Sebelumnya, Kebun Binatang Birmingham memang telah memberi paket khusus untuk wisatawan yang ingin bermain Pokemon Go. Bagi mereka yang ingin datang ke sana untuk main game tersebut, bisa dapat diskon sebesar 50%.

Nah, sang penjaga kebun pun ingin mereka tak hanya menangkap Pokemon, tapi sekaligus menambah pengetahuan. Maka dibuatlah informasi menarik seperti ini.

Mungkin kebun binatang di Indonesia bisa ikut mencontohnya?. (det)

Baca Juga:

Cara Main Pokemon GO di PC atau Laptop

Polisi akan Tangkap Warga yang Main Pokemon Go di Lubuklinggau

Fatwa Haram Main Pokemon dari MUI Lebak Banten