Diundang Panglima Angkatan Bersenjata AS, Tapi Panglima TNI Malah Ditolak Masuk Amerika Serikat

KabarUtama4 Views

kabarin.co – Akhir pekan ini ada sebuah berita yang menjadi viral, Dikabarkan Panglima TNI Jenderal Gatot Nurmantyo ditolak masuk ke Amerika Serikat oleh Pemerintah AS.

Kepastian berita itu diterima Jenderal Gatot Nurmantyo melalui pemberitahuan penolakan yang disampaikan pihak maskapai Emirates.

Diundang Panglima Angkatan Bersenjata AS, Tapi Panglima TNI Malah Ditolak Masuk Amerika Serikat

Dikutip dari tribunnews.com maskapai ini sedianya akan membawa Gatot dan istri ke Amerika Serikat menghadiri sebuah acara konferensi  memenuhi undangan Panglima Angkatan Bersenjata Amerika Serikat Jenderal Joseph F Durford, Jr. di Kota Washington, atas permintaan otoritas keamanan dalam negeri Amerika Serikat.

Gatot Nurmantyo seharusnya terbang ke Amerika Serikat menggunakan maskapai penerbangan Emirates EK 0357, Sabtu, tanggal 21 Oktober 2017 sekitar pukul 17.00 WIB.

Ketika hal ini dikonfirmasikan, Kepala Pusat Penerangan TNI Mayjen Wuryanto membenarkan, seperti dikutip Kompas TV.

Gatot Nurmantyo dan istri sebelumnya sudah mengurus visa untuk keberangkatan tersebut.

Gatot Nurmantyo mengetahui ditolak masuk Amerika Serikat beberapa saat sebelum terbang di Bandara Internasional Soekarno-Hatta Cengkareng, Banten.

Panglima TNI Jenderal Gatot Nurmantyo sudah melaporkan insiden penolakan ini ke Presiden, Menteri Luar Negeri dan Menkopolhukam Wiranto. (apt-tri)

Baca Juga:

Ini Jawaban Panglima TNI saat Ditanya Soal Senjata Impor Polri

Terungkap! Polri Impor Senjata untuk Tugas Ini

Persiapan Memerangi Terorisme, Impor Senjata Indonesia Meningkat

Jokowi Diminta Evaluasi Posisi Panglima TNI Gatot Nurmatyo Terkait Bocornya Informasi Intelijen

Soal Nobar Film G30S/PKI, Panglima TNI: Kalau Perintah Saya, Kenapa?

Panglima TNI Gatot Nurmantyo Heran Ada ‘Ulama’ Ingin Ubah Pancasila