Ini Alasan Legenda Juve Sebut Barcelona Ditangan Pep Lebih Seram Ketimbang Enrique

kabarin.co – TURIN – Gianluca Zambrotta menilai Barcelona-nya Pep Guardiola lebih mentereng ketimbang Barca yang dipoles Luis Enrique. Menariknya, kalimat itu diungkapkan jelang pertemuan Barca dengan Manchester City. 

Guardiola bakal ‘bereuni’ dengan Barca di Camp Nou, Kamis (20/10/2016) dinihari WIB, dalam lanjutan Grup C Liga Champions. Pelatih yang menangani Barca sejak 2008 sampai 2012 itu akan dituntut kepiawaiannya meredam Lionel Messi, Neymar, dan Luis Suarez. 

Satu keuntungan buat City yang dipoles Guardiola kini adalah Barca tak mengalami banyak perubahan. Blaugrana masih diperkuat beberapa pemain yang pernah dibesut Guardiola. Sudah begitu, pola permainan Barca juga tak jauh berbeda: masih mengandalkan sepakbola menyerang. 

Malah, Zambrotta menilai kalau Barca saat ini diisi oleh skuat yang tak semewah Barca kala ditangani Guardiola. Utamanya dengan susunan pemain yang dibangun Guardiola di musim 2008-2009 saat Barca meraih treble. 

“Sulit untuk mengatakan tim mana yang lebih baik. Dua tim ini mempunyai kualitas dan pemain-pemain yang hebat,” kata Zambrottayang pernah menjadi bek di Barca 2006-2008 seperti dikutipSoccerway

“Mungkin Barca-nya Guardiola yang memiliki lebih banyak pemain-pemain level dunia. 

“Waktu itu tim diisi dengan lebih banyak pemain yang lahir dari La Masia. Tapi, kedua tim mempunyai filosofi yang sama: sepakbola menyerang. Itulah yang tak berubah dari Barca-nya Guardiola dengan Luis Enrique,” tutur dia. 

Sebelum pulang ke Camp Nou bersama City, Guardiola sudah pernah kemballi ke Barcelona saat menjadi manajer di Bayern Munich. (mhk)