“Jalur Maut” Fase Knock Out EURO 2016, Tim Besar akan Saling Bunuh!

Kabarin.co – Jerman, Italia, Spanyol, Prancis, dan Inggris, sebagai tim-tim unggulan terpaksa berkelompok dan bakal saling bunuh memperebutkan tempat di final Euro 2016 melalui jalur maut di fase gugur. Di kelompok lain, terbuka peluang tim kejutan untuk tampil di Stade De France, 10 Juli kelak. Itulah situasi yang terjadi di fase knock out.

Italia dan Spanyol sudah harus bertemu di babak 16 besar Piala Eropa 2016. Dengan demikian bagan di babak 16 besar terlihat berat sebelah. Spanyol kalah 1-2 dari Kroasia pada pertandingan yang berlangsung di Stadion Nouveau Stade de Bordeaux, Bordeaux, Rabu (22/616) dini hari WIB. Dengan kekalahan itu, Spanyol (dengan nilai 6) finis sebagai runner-up Grup D. Sementara, Kroasia (nilai 7) finis sebagai juara grup.

Dengan menjadi runner-up Grup D, Spanyol akan menghadapi juara Grup E di babak 16 besar. Juara Grup E tersebut adalah Italia. Gli Azzurri, kini mengoleksi nilai 6, sudah tidak mungkin dilampaui oleh Belgia (kini mengoleksi nilai 3) karena Gianluigi Buffon dkk. unggul head-to-head atas The Red Devils.

Pertemuan Italia vs Spanyol pun menjadi salah satu sajian menarik di Euro 2016 ini. Tidak menutup pula pertemuan tim-tim besar lainnya. Kekalahan itu menyeret Spanyol ke laga melawan Italia di babak 16 besar. Ulangan final Euro 2012. Tak hanya itu, jalur berat menanti sang juara bertahan.

Jika lolos dari hadangan Italia, Jerman sudah menanti. Di semi-final, Spanyol atau Jerman dapat berhadapan dengan Prancis atau Inggris. Jalur maut yang tak diinginkan tim mana pun di Euro 2016.

Mari melihat sisi lain dari jalur menuju final. Para tim kuda hitam saling mengisi tempat dan mereka boleh berharap setinggi mungkin tampil di Stade De France dalam hitungan dua pekan ke depan. Swiss sudah dipastikan bertemu dengan Polandia. Sementara, Wales dan Kroasia tampaknya akan menghadapi Irlandia Utara dan Slowakia.

Jika diperhatikan, bagan sebelah atas berisikan tim-tim non-unggulan seperti Swiss, Polandia, Kroasia, dan Wales. Sementara bagan sebelah bawah berisikan Jerman, Italia, Spanyol, Prancis, dan Inggris.

Dari bagan tersebut juga menunjukkan bahwa jika Italia atau Spanyol lolos dari babak 16 besar, mereka bisa bertemu Jerman di babak perempatfinal. Jika Spanyol atau Italia atau Jerman lolos ke semifinal, ada kemungkinan mereka juga akan bertemu Prancis atau Inggris –jika salah satu dari kedua tim ini lolos ke semifinal.

Gagal menjadi juara grup memberi konsekuensi yang sangat serius untuk Spanyol. Jalan mereka untuk mempertahankan gelar Piala Eropa akan sangat terjal. “Kami kesal, tapi kami tidak tersingkir. Ini bukan jalan yang terbaik, begitulah kelihatannya, tapi seringkali Anda tidak tahu sebenarnya bahaya ada di mana,” tutur Del Bosque.

“Kami harus melihat ke depan meskipun jalan yang harus kami lalui terlihat tidak ideal. Kami ingin finis di posisi pertama, terutama karena itu berarti kami menang hari ini,” katanya.(*)