Kemenpar Kenalkan Destinasi Wisata Halal Di Tiongkok

kabarin.co – Wisata Halal di Tiongkok? Mungkin akan mengernyitkan dahi saat mendengar kalimat itu. Soal pilihan ketiga tadi, I Gde Pitana, Deputi Pengembangan Pemasaran Pariwisata Mancanegara punya alasan kuat.

Selain Beijing  yang merupakan ibukota Negara Tiongkok yang populasi muslimnya cukup besar, juga Yinchuan, ibukota Ningxia Hui ini sebesar 34 persen dari 6,32 juta warga daerah otonom itu beragama Islam.

Kemenpar Kenalkan Destinasi Wisata Halal Di Tiongkok

Untuk Xian, memang belum sepopuler kota-kota besar di Tiongkok, seperti Beijing, Shanghai dan lainnya. Namun bagi traveler Muslim, Xian sangat terkenal.Islam diperkirakan sudah masuk ke Kota Xian pada sekitar abad ke-7. Buktinya, sudah ada Great Mosque Xian yang berdiri sejak tahun 742 masehi.Islam masuk ke Xian dari para pedagang Arab dan Persia. Selain itu strategi untuk menggaet wisatawan muslim dari Tiongkok itu juga melihat sejarah masa lalu, dimana relasi Islam Indonesia dan China sudah terjalin sejak abad ke-15.

Industri wisata halal sedang marak di Indonesia. Banyak daerah di Indonesia yang sedang membangun berbagai macam aturan, sarana, dan fasilitas, pendukung lain, untuk mewujudkan berdirinya sebuah kawasan wisata halal yang memadai.

Salah satunya adalah Lombok yang menjadi salah satu tulang punggung Indonesia dalam industri wisata halal. Lombok pernah menyabet penghargaan World Halal Travel Awards pada 2015 lalu, dimana dua penghargaan diraih sekaligus World Best Halal Destination dan World Best Halal Honeymoon Destination.

Dan bukan hanya Lombok,  Sumatera Barat dan Aceh juga menjadi ujung tombak dalam industri wisata halal. Dan pada penghargaan World Halal Travel Awards 2016, Sumbar dan Aceh berhasil menyabet penghargaan, Sumbar mendapatkan dua penghargaan sekaligus, World Best Halal Culinary dan World Best Halal Destination. Sedangkan, Aceh menyabet predikat World Best Halal Cultural Destination.

“Ini yang akan kita tawarkan salam sales mission ini, selain tentunya juga  ada tiga daerah Indonesia yang juga akan jadi unggulan dalam program Sales Mission ini Great Bali, Great Jakarta, serta Great Batam. Acara ini mendapat dukungan dari KBRI Beijing dan Garuda Indonesia,” ujar Pitana. (wck)

Baca juga:

Danau Toba Urutan 34 dari 100 Destinasi Wisata Terbaik di Dunia

Pembangunan Taman Hiburan Plus – Plus Pertama Di Dunia Ditunda, Ini Penyebabnya

Tempat Wisata Yang Cantik di Malam Hari di Malang, Hits 2017