kabarin.co – Rumah tangga presenter sekaligus model Kimmy Jayanti dan Greg Nwokolo diterpa isu tak mengenakan seiring dengan unggahan insta story akun diduga artis Garneta Haruni.
Pada video singkat di insta story yang dibagikan akun @lambe_turah, Garneta Haruni menanyakan ayah dari anak kecil yang kemudian menyebutkan nama Greg Nwokolo, suami model Kimmy Jayanti.
Unggah Foto Ini, Jimmy Jayanti Sindir Garneta Haruni yang Punya Anak Dari Suaminya Greg Nwokolo
Tak ayal video tersebut kemudian menimbulkan isu anak Garneta Haruni adalah anak dari Greg Nwokolo, suami Kimmy Jayanti.
Tersebarnya anak Garneta Haruni yang diduga hasil hubungannya dengan Greg Nwokolo membuat Kimmy Jayanti tak tinggal diam.
Lewat unggahan akun instagram miliknya, Kimmy Jayanti seakan menyindir Garneta Haruni yang tak bisa menjaga diri lantaran mempunyai anak dengan suaminya sebelum resmi menikah.
“Banyak orang bertanya, kenapa menikah di usia muda? because, i don’t believe having child before marriage (aku tak percaya memiliki anak sebelum nikah). Sebagai wanita Indonesia saya masih memegang teguh prinsip budaya timur dalam berpasangan, berprilaku, dan juga beragama,” tulis Kimmy Jayanti seraya bagikan potret pernikahannya.
“Jadilah wanita yang mempunyai kehormatan, educated, serta tanggung jawab terhadap diri sendiri dan norma-norma yang berlaku. Be smart girls!!!,” tulis Kimmy Jayanti.
Diketahui Kimmy Jayanti menikahi Greg Nwokolo pada 20 Mei lalu di Australia.
Kimmy Jayanti memposting fotonya memakai gaun putih buatan Roberto Cavalli dan anting cantik buatan Rinaldy Yunardi.
Di foto itu juga, Kimmy menyematkan akun Instagram @greg11n yang diketahui milik Greg Nwokolo.
Sedangkan di Instagram milik Greg sendiri terdapat foto Kimmy dengan caption “My Queen”.
Kabar pernikahannya Kimmy semakin diperkuat dengan Stories yang diposting Kimmy Jayanti dan ucapan selamat pada pasangan ini.
Hingga berita ini diturunkan, belum ada konfirmasi dari Kimmy Jayanti, Greg Nwokolo maupun Garneta Haruni. (epr/trb)
Baca Juga:
Diam-diam Kimmy Jayanti dan Greg Nwokolo Menikah di Australia
Dua Bulan Menikah Mantan Istri Samuel Rizal Melahirkan, Isu Hamil di Luar Nikah Terbukti?
Bongkar Identitas Kekasih dan Minta Tanggung Jawab, Dewi Sanca Akui Hamil di Luar Nikah
Tak Terima Anaknya Dibully, Uus Kembali Akui Jika Istrinya Hamil Diluar Nikah