Dengar Pengakuan Kriss Hatta Soal Hilda Vitria, Hotman Paris Kesal Sampai Banting Sepatu

kabarin.co – Jakarta, Kriss Hatta kembali dihadirkan sebagai bintang tamu dalam acara Hotman Paris Show, 27 Desember 2018. Oleh Hotman Paris, Kriss Hatta kembali diminta menjelaskan statusnya dengan Hilda Vitria.

Dalam salah satu segmen, tim kreatif Hotman Paris Show sempat menunjukan foto yang diduga momen akad nikah Kriss Hatta dan Hilda Vitria. Disitu, Kriss memastikan bahwa foto tersebut memang benar proses akad nikahnya dengan Hilda.

banner 728x90

Dengar Pengakuan Kriss Hatta Soal Hilda Vitria, Hotman Paris Kesal Sampai Banting Sepatu

Married itu, bukan tunangan,” ujar dia kepada Hotman Paris Hutapea.

Foto berikutnya yang ditunjukan semakin memperkuat kedudukan Kriss Hatta. Dalam tayangan, terlihat foto cincin yang diambil dari akun Instagram lama Kriss. Kata sang aktor sekaligus presenter, cincin itulah yang menjadi saksi bisu pernikahannya dengan Hilda Vitria.

“Kan ada namanya itu di cincin. Berarti ya sudah dipersiapkan. Itu 26 September 2015,” jelasnya.

Pengakuan Kriss Hatta langsung membuat Hotman Paris Hutapea kebingungan. Pasalnya saat Hilda datang berkonsultasi, dia menyebut foto yang selama ini beredar adalah momen pernikahan adik Kriss.

“Tidak ada. Saya punya adik, tapi dua-duanya belum menikah,” kata Kriss Hatta, menjawab pertanyaan Hotman Paris yang saat itu meminta konfirmasi atas pengakuan Hilda Vitria.

Tak ayal, Hotman yang duduk di sebelah Kriss Hatta langsung membanting sepatu yang dia gunakan. Dirinya kesal lantaran merasa dibohongi oleh kekasih Billy Syahputra.

“Aduh, mati aku!,” ujar Hotman Paris Hutapea sambil menepuk dahi setelah membanting sepatunya. (epr/oke)

Baca Juga:

Kriss Hatta Menang Lagi di Pengadilan, Hilda Vitria Dicibir Sakit Akibat Kebohongan Terbongkar

Makin Panas, Hotman Paris Beri Komentar Pedas Soal Video Nikah Hilda dan Kriss Hatta

Makin Geram! Hotman Paris Minta Iklan yang Dibintangi Hilda Vitria dan Billy Dicabut

Geram Disebut Naksir Hilda Vitria, Hotman Paris: Sory Bukan Tipe Aku

banner 728x90