Liga 1: Persegres Gresik 0-1 Persib Bandung, Gol Telat Billy Keraf Bawa Persib ke Puncak Klasemen

kabarin.co – Persib Bandung kembali menuai tiga poin penting pada laga pekan keempat Liga 1 2017, melawan Persegres Gresik United di Stadion Tridarma Petrokimia, Rabu (3/5) malam.

Tiga poin ini harus susah payah diraih Maung Bandung, karena tuan rumah sendiri memberikan tekanan yang kuat dan pertahanan yang cukup alot untuk ditembus.

Ini menjadi kemenangan kedua Persib setelah pada pekan lalu mampu membungkam Sriwijaya FC dengan skor 2-0. Sementara ini jadi kekalahan ketiga bagi Gresik United musim ini. Kemenangan ini membawa Persib ke puncak klasemen.

Gresik United dan Persib Bandung sama-sama mengawali laga dengan tempo tinggi. Persib mendapat peluang emas pertama pada menit kedelapan lewat Febri Hariyadi, tapi masih bisa diredam Satria Tama.

Bertindak sebagai tuan rumah, Gresik United yang tampil penuh determinasi cukup kesulitan menembus kotak pertahanan Persib. Patrick da Silva coba berspekulasi dengan melepaskan tendangan jarak jauh yang tak tepat sasaran.

Gian Zola sempat mengancam pada menit 18′ setelah menerima umpan lambung, pemain muda itu menyambutnya dengan tendangan memutar yang masih melambung. Sementara Gresik balas mengancam lewat Patrick, yang lagi-lagi tak mencetak hasil.

Perlawanan Gresik kepada tamunya cukup sengit, berulang kali tembakan jarak jauh dilepaskan pemain mereka, terutama Fitra Ridwan yang cukup aktif di lini tengah. Selain itu, ada Arsyad Yusgiantoro yang sempat mengancam pada menit 30′.

Persib juga cukup kesulitan dalam menciptakan peluang terbuka. Kombinasi Febri dan Zola akhirnya melahirkan umpan untuk Raphael Maitimo, bola dieksekusi Maitimo tapi melambung jauh dari sasaran. Menit ke-40 giliran Tantan yang sepakannya melenceng.

Dedi Kusnandar harus ditandu pada menit 43′ setelah rahangnya kena terjang tangan I Gusti Rustiawan. Hariono akhirnya masuk menggantikan Dedi, sementara skor imbang tanpa gol bertahan hingga paruh pertama usai.

Tempo cepat tetap terjaga ketika babak kedua dimulai. Usaha Persib melalui umpan silang Atep yang kemudian diteruskan dengan tendangan Gian Zola pada menit 52′ masih gagal menghasilkan gol.

Serangan Gresik United tak banyak berubah di babak kedua. Tendangan jarak jauh masih jadi andalan skuat arahan Hanafi, seperti yang dilakukan Fitra Ridwan pada menit 60′ dan Arsyad Yusgiantoro tiga menit kemudian.

Billy Paji Keraf mulai dimainkan demi menambah variasi serangan Maung Bandung, menggantikan Gian Zola. Michael Essien pun masuk menggantikan Atep yang kurang bisa tampil maksimal pada laga ini. Masuknya Billy cukup efektif.

Serangan demi serangan yang dilancarkan oleh Persib terus kandas. Hingga akhirnya pada pengujung laga pergantian pemain yang dilakukan Djadjang Nurdjaman memberikan hasil. Billy mencatatkan namanya di papan skor!

Berawal dari kecerdikan Essien melihat pergerakan Febri yang bebas di daerah Gresik United. Umpan sodoran dari Febri disambut dengan mudah oleh Billy untuk kemudian menjadi gol yang memastikan kemenangan Persib, 1-0.

Susunan Pemain
Gresik United: Satria Tama; M Said, Jeki Arisandi, Goran Ganchev, Choirul Rifan; Fitra Ridwan, Choi Hyun Yeon, I Gusti Rustiawan, Arsyad Yusgiantoro, Komarudin; Patrick da Silva.

Persib Bandung: Natshir Fadhil; Henhen Herdiana, Vladimir Vujovic, Achmad Jufriyanto, Supardi Natsir; Dedi Kusnandar (45′ Hariono), Raphael Maitimo, Gian Zola, Febri Hariyadi, Atep; Tantan.(goal)