Mau Pesan Suzuki Jimny? Segini Tanda Jadinya

Mobil11 Views

kabarin.co – Jakarta, Melalui bocoran harga di media sosial beberapa waktu lalu, Suzuki Jimny kabarnya akan dibanderol mulai Rp315,5 juta dengan status on the road Jakarta dengan beragam pilihan warna dan transmisi.

Lama menjadi perbincangan pecinta otomotif Tanah Air, PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) sudah membuka buku pemesanan sejak berlangsungnya ajang Indonesia International Motor Show (IIMS) 2019.

Mau Pesan Suzuki Jimny? Segini Tanda Jadinya

Donny saputra, Direktur Pemasaran Roda Empat SIS mengaku bila konsumen masih bisa melakukan pemesanan mobil pabrikan otomotif Jepang tersebut melalui tenaga penjual Suzuki.

“Masih buka untuk pemesanan Jimny, langsung kontak saja tenaga penjual Suzuki dan berikan data ke dealer-dealer Suzuki terdekat kalau memang tertarik dan ikuti prosedur administrasi yang ada,” kata Donny di TB Simatupang, Jakarta.

Setelah melakukan pemesanan, Donny mengaku konsumen harus menunggu terlebih dahulu melewati beberapa hal apabila memilih pembayaran dengan sistem kredit.

“Untuk SPK tergantung konsumennya, jadi untuk melakukan booking fee ini kesepakatan, apakah pembelian kredit atau cash. Kalau memang serius, iya ada booking fee,” ujar Donny.

Dari penelusuran yang telah dilakukan Oto.com, minimal dana yang perlu disiapkan konsumen Rp 25 juta. Angka itu memastikan konsumen masuk jadi pemesan (Booking Fee).

Tentunya jika kemudian konsumen mengalihkan dana untuk uang muka cicilan, dimungkinkan. Jika akhirnya pembelian dilakukan dengan pembayaran cash, maka cukup menyetorkan sisanya saja. (lip)

Baca Juga:

Bocor! Segini Harga Suzuki Jimny di Pasaran

Suzuki Jimny Disebut Sudah Terdaftar di Samsat DKI Jakarta, Intip Harganya

Suzuki Jimny Seharga Rp1,1 M Mengaspal di Singapura, Indonesia Kapan?