Merasa Ngeri, Allegri Berharap Juventus Tak Jumpa Barca di Perempatfinal

kabarin.co – Performa dan comeback luar biasa Barcelona saat menghabisi Paris St Germain di babak 16 besar Liga Champions, Kamis lalum membuat calon-calon lawannya di perempatfinal merasa “ngeri” juga.

Salah satunya adalah pelatih Juventus, Massimiliano Allegri. Dia punya satu harapan, jika Juventus lolos ke perempatfinal tidak berjumpa Barcelona.

Juve memang masih harus melakoni duel leg kedua babak 16 besar Liga Champions kontra Porto pekan depan di Juventus Stadium. Tapi dengan keunggulan 2-0 di leg pertama plus performa luar biasa di kandang, rasa-rasanya hanya keajaiban yang bisa mengadang laju Juve.

Maka dari itu bolehlah jika Allegri dan Juve mulai menimbang-nimbang kekuatan calon lawan mereka di babak perempatfinal nanti. Dari yang sudah tuntas, ada Real Madrid, Barcelona, Bayern Munich, dan Borussia Dortmund.

Keempat tim tersebut termasuk lawan-lawan yang tangguh terutama tiga calon kuat juara yakni Madrid, Barca, dan Bayern. Tapi jika disuruh memilih, Allegri memilih untuk tidak bertemu Barca yang sedang on fire.

Allegri tentu tahu bagaimana kualitas Los Cules yang baru lolos secara dramatis usai menang 6-1 atas Paris St-Germain di leg kedua kemarin.

“Tanpa mengurangi rasa hormat kepada Paris St-Germain, bertemu Barcelona di perempatfinal tentunya tidak menyenangkan, dan saya tahu kami masih harus berusaha lolos ke sana,” ujar Allegri di Soccerway.

“Seperti yang terjadi pada Barcelona di Paris, ketika mereka kalah 0-4, itu tidak terjadi setiap tahun, atau bahkan setiap lima tahun,” sambungnya.

“Jadi wajar bahwa Barcelona kini jadi favorit juara Liga Champions bersama Bayern Munich dan Real Madrid. Malam yang indah di sepakbola di mana saya rasa akan diingat terus sepanjang masa, karena saya rasa tidak ada tim yang mampu bangkit seperti itu,” tutup pelatih yang sangat berhasrat pindah ke Barcelona untuk menggantikan Luis Enrique.(*)