Metro  

Andre Rosiade Fasilitasi Berobat Mahasiswi UIN Penderita Ginjal Bocar

Bantuan itu langsung diantarkan oleh Wakil Sekretaris DPD Partai Gerindra Sumbar Alwis Ray, Rina Shintya (wakil sekretaris) dan Zulkifli (wakil bendahara). Mereka menyampaikan, siap memasilitasi Riddya berobat ke Padang. “Memang saat ini aturan di rumah sakit ketat sesuai protokol Covid-19. Tapi kami sarankan tetap bawa ke RSUP, karena kondisi Riddya yang terus melemah,” kata Zulkifli yang juga Ketua Komite Peduli Bencana (KPB) Padang ini.

Baca Juga :  Andre Rosiade Minta Jokowi Telepon Raja Salman Agar Beri Kuota Haji 2021

Zulkifli menyebutkan, kalau keluarga bersedia membawa ke Padang, tim Gerindra Sumbar akan membantu pengurusan. “Ketua DPD Gerindra Sumbar Andre Rosiade dan kami punya mitra untuk membantu di RS dan juga rumah singgah. Insya Allah bisa membantu agar pengobatan Riddya bisa maksimal,” kata Zulkifli.

Rasyid dan keluarganya mengaturkan terima kasih kepada Andre Rosiade dan tim yang membantu biaya pengobatan anaknya. “Kami akan rembukkan apakah dibawa ke Padang atau tetap di rumah anak kami ini. Semoga dapat pengobatan terbaik. Terima kasih pak Andre Rosiade, semoga menjadi berkah bagi kami dan pak Andre,” kata petani biasa ini.