Dewan Etik DPD Gerindra Sumbar Sam Salam mengatakan, pembagian sembako yang dilakukan Andre Rosiade sangat membantu masyarakat yang sedang susah. Apalagi dibagikan saat warga sedang susah ekonomi. Dia berharap, apa yang dilakukan ketua DPD Gerindra Sumbar itu menjadi contoh dan motivasi bagi semua kader Gerindra.
Andre Rosiade menyebutkan, kawasan Padang Selatan merupakan tempat yang sering dia kunjungi saat menggalang simpati warga. “Alhamdulillah sekarang bisa kembali lagi menyapa warga-warga di sini. Semoga kita semua terhindar dari Covid-19 dan kembali pulih dari goncangan ekonomi,” kata anggota dewan pembina Partai Gerindra ini.
Andre Rosiade mengaku kian bersemangat dengan keliling kampungnya membagi-bagikan sembako untuk warga. Katanya, tahap pertama ini dibagikan 2.500 paket sembako dan akan terus digulirkan beberapa waktu ke depan. Andre ingin menyapa langsung warga Sumbar yang telah mempercayakannya sebagai anggota DPR RI.
“Alhamdulillah kami sudah menyapa ribuan warga Sumbar untuk membagikan sembako. Semoga ini dapat membantu masyarakat yang sedang kesulitan karena pandemi virus Corona ini. Terima kasih untuk tim yang telah turut membantu pembagian sembako. Kita akan terus bergerak menyapa warga Sumbar,” kata Andre.