Metro  

Sama-Sama Kehilangan Putra Kesayangan, Ridwan Kamil Kunjungi dan Doakan Keluarga Korban Hanyut di Sungai Bangek

Keteguhan Ridwan Kamil menuai simpati publik, lantaran ia juga ikut serta melakukan pencarian. Tidak hanya itu, banyak warganet yang menyandingkan keteguhan Ibu Ikhsan dengan Ridwan Kamil.

Disela sela kunjungan, Ridwan Kamil menuturkan, kunjungannya ke rumah keluarga Ikhsan Maulana merupakan ungkapan duka cita kepada kedua orangtuanya.

“Saya punya rasa di hati kalau Allah kasih kesempatan di Padang, saya ingin mendoakan karena kami keluarga punya peristiwa yang samalah kira-kira begitu, kehilangan putra kami yang sangat dicintai,” katanya kepada wartawan.

Baca Juga :  Verry Mulyadi Kecam Penebangan Trambesi di Jalan Raya Indarung

Ia menyebutkan, dari dulu ingat kedua orang tua Ikhsan, Asnidar dan Ahmad Rusdi.

“Saya paham betul perasaan orang tua yang ditinggalkan, kalau sudah seperti ini komunikasi masih ada dengan yang berpulang yaitu doa, tadi saya sedikit doakan kepada almarhum,” sambungnya.

Ia mengajak, mendoakan semoga Ikhsan meninggal dalam keadaan syahid dan masuk surga, dan semoga keluarga terus dikuatkan.

Baca Juga :  Satgas Yonkes 2 Kostrad Terima Kunjungan Presiden Joko Widodo

Sementara Orang tua Ikhsan, Ahmad Rusdi mengatakan, pihaknya berterimakasih atas kedatangan Ridwan Kamil.