Metro  

Makan Balanjuang dengan Warga, Naliansyah Emiel: Giatkan Pemberdayaan Pemuda dan Masyarakat

Padang, Kabarin.co – Caleg Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) untuk DPRD Sumbar Dapil 1 Kota Padang Naliansyah Emiel Nisya terus bergerak melakukan silaturahmi, sosialisasi dan intens berkomunikasi mendengarkan aspirasi warga Kota Padang.

Salah satu cara yang dilakukan Naliansyah Emiel Nisya yang akrab disapa Emiel tersebut makan balanjuang bersama warga Simpang Banda Buek, Kecamatan Pauh, Sabtu malam (15/12/2023) dalam rangka syukuran peresmian pos pemuda setempat.

Baca Juga :  Tercela! Oknum Guru Ngaji di Padang Diduga Sodomi 14 Anak

Pada kesempatan itu, Naliansyah Emiel Nisya mengagumi kekompakan pemuda Simpang Bandar Buat. Sebab mereka bahu membahu membangun pos pemuda ini untuk kepentingan masyarakat.

Ditambah lagi sebut pria yang akrab disapa Emiel, dengan dilaksanakannya makan balanjuang yang merupakan tradisi Minangkabau, semakin menampakkan semangat gotong royong pemuda Banda Buek

“Hendaknya kearifan lokal dari makan balanjuang yang tidak terlepas dari kekompakan, musyawarah dan mufakat,” ujar Emiel.

Baca Juga :  Dugaan Korupsi Lapangan Tenis Indoor, Eks Kabid  Cipta Karya Pasbar Ditahan

Ia berharap pemuda dan warga semakin kompak. Jika diberi kesempatan di legislatif nantinya, Emiel menyebut akan menggiatkan pemberdayaan bagi pemuda dan masyarakat.