Metro  

Gubernur Mahyeldi Serahkan Piagam Penghargaan kepada PNS Purna Tugas

Acara pelepasan dan penyerahan piagam penghargaan pensiun kepada Pegawai Negeri Sipil (PNS) yang telah memasuki masa Purna Tugas periode Januari sampai dengan Juni 2024 di Lingkungan Pemerintah Provinsi Sumbar di Auditorium Gubernuran Sumbar, Kamis (20/6/2024).

“Untuk itu saya berharap kepada ASN yang memasuki purna tugas di manapun berada agar tetap memberikan motivasi dan pengalamannya kepada ASN yang ada di sekitar Bapak/ibuk untuk menjadi bagian penyemangat bagi ASN yang sedang melaksanakan tugas sekarang ini,” ajak Mahyeldi.

Kepala BKD Ahmad Zakri menyampaikan bahwa dasar dari pelaksanaan kegiatan ini adalah sesuai dengan Pergub terkait tupoksi dan tugas pokok BKD, bahwa untuk memberikan pelayanan kepada seluruh ASN mulai dari pengangkatan sampai memasuki purna tugas.

Baca Juga :  Ortu Lapor Polisi Anaknya Yang Masih SMP di Tendang ASN Binjai

“Oleh karena itu pada tahun ini akan melaksanakan dua kali pelepasan purna tugas yaitu periode Januari sampai bulan Juni 2024 ini kemudian periode selanjutnya kita laksanakan pada bulan Desember nanti,” katanya.

Adapun peserta yang memasuki purna periode Januari-Juni 2024 adalah sebanyak 419 orang, sedang peserta yang hadir pada hari ini sebanyak 120 orang sesuai dengan kondisinya.

Baca Juga :  Pensiun Jadi Kepala BNN, Buwas Incar 'Jabatan' Ini

(*)